Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bukan Prestasi, Inilah Negara-Negara Dengan Pengemis Terkaya Di Dunia

Pengemis adalah salah satu potret kelam sosial dimana mereka adalah salah satu masyarakat yang secara status ekonomi tidak mampu atau tidak berkenan untuk produktif lagi. Di Indonesia sendiri sudah begitu banyak pengemis-pengemis yang bertebaran di sudut-sudut wilayah yang ada di Indonesia. Tak hanya di kota besar saja, pengemis bahkan ada di wilayah wilayah desa! Negara Indonesia bukanlah satu-satunya negara di dunia yang dikenal dengan banyaknya pengemis.

Beberapa negara-negara di wilayah benua Afrika, Eropa bahkan Amerika Serikat pun juga banyak pengemis yang berkeliaran di sudur-sudut jalan. Namun tahukah sahabatanehdidunia.com bahwa diantara deretan pengemis yang benar-benar “tak mampu” ternyata lebih banyak lagi para pengemis yang “sengaja mengemis” karena malas bekerja. Entah beruntung atau trik mereka yang terlampau cerdas, pengemis tersebut pun bisa meraup uang berjumlah fantastis bahkan membuat mereka menjadi kaya karena mengemis. Inilah negara-negara dengan pengemis terkaya di dunia versi anehdidunia.com.



Republik Rakyat Tiongkok


Republik Rakyat Tiongkok atau biasa akrab disebut dengan negara Cina adalah negara yang memiliki jumlah penduduk terbanyak nomor satu di dunia. Hingga saat ini saja jumlah penduduk daratan Cina telah melampaui angka 2 milyar jiwa! Tak heran jika pemerintah di negeri asal hewan panda tersebut mencanangkan program layaknya keluarga berencana dimana satu keluarga disarankan untuk memiliki satu orang anak saja. Bagi yang berani melanggar akan ada sanksi khusus untuk keluarga tersebut. Selain upaya penekanan jumlah penduduk, hal lain yang menjadi efek buruk dengan meledaknya jumlah penduduk tersebut adalah ketatnya persaingan kerja. Dengan jumlah penduduk yang amat banyak namun ketersediaan lapangan kerja yang minim, banyak penduduk yang pada akhirnya menganggur atau jika tidak mengemis! Yup, mengemis di Cina bukanlah hal yang langka lagi pasalnya orientasi mengemis sudah bergeser menjadi sebuah profesi. Sebuah survey di Tiongkok menyebutkan bahwa rata-rata pemasukan satu pengemis dalam sehari saja mencapai Rp. 150.000! itu artinya dalam satu bulan saja mereka mampu meraup uang lebih dari 4 juta rupiah! Nominal yang hampir sama dengan upah minimum kerja pegawai beberapa kota besar di Indonesia.


Amerika Serikat


Negeri Paman Sam boleh dikata sebagai negara adidaya di dunia, segala bentuk kekuasaan dan wewenangnya tidak hanya mencakup wilayah negaranya saja melainkan hingga negara-negara lainnya. Meski demikian kuatnya pengaruh Amerika Serikat bagi negara-negara lain akan tetapi keberadaan pengemis juga tak luput dari wilayah negara tempat industri film Hollywood berkembang tersebut. Memperoleh pekerjaan dengan ketatnya persaingan sumber daya manusia bukanlah hal yang mudah. Untuk membangun sebuah bisnis mandiri pun juga tidak gampang karena memerlukan biaya perizinan untuk mendapatkan legalitas dari pemerintah. Salah satu cara paling cepat dan efisien untuk memperoleh uang adalah dengan mengemis! Pekerjaan itulah yang dipilih oleh beberapa warga Amerika Serikat yang ingin hidup serba instan. Salah satu contoh “suksesnya” adalah pasangan pengemis dari Oregon bernama Elizabeth Johnson dan Jason Pancoast. Pendapatan mereka sepertinya sudah melampaui nilai fantastis. Bagaimana tidak, mereka mampu meraup uang senilai $ 800 atau setara dengan 7 juta rupiah dalam seharinya! Dengan memanfaatkan penampilan gembel serta mungkin kecacatan pada tubuh, pendapatan pengemis Amerika Serikat mampu melampaui pendapatan pebisnis kelas menengah di Indonesia!


Arab Saudi


Arab Saudi adalah salah satu negara paling kaya di dunia, jika dikurskan dalam rupiah rata-rata pendapatan masyarakat Arab Saudi adalah puluhan juta tiap bulannya saja! Salah satu sumber pendapatan terbesar mereka adalah dari hasil pertambangan kilang minyak yang memang merupakan satu-satunya terbesar di dunia. Selain itu berdagang adalah jenis pekerjaan paling banyak yang berhasil menyumbangkan komoditi bagi negara juga. Dua faktor utama itulah yang membuat Arab Saudi termasuk dalam jajaran negara yang disegani dunia karena pendapatannya cukup fantastis. Meski demikian hal tersebut tidak membuat negara ini jauh dari adanya pengemis yang berkeliaran. Justru sebaliknya Arab Saudi adalah termasuk negara dengan pengemis-pengemis terkaya di dunia. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya fakta bahwa rata-rata pengemis di Arab Saudi dapat meraup uang senilai 15 juta rupiah dalam kurun waktu satu bulan saja! Para pengemis tersebut lebih sering “beroperasi” di daerah sekitaran masjid. Tentu saja trik mereka berhasil, orang-orang yang pergi ke masjid lebih besar kemungkinan untuk berderma dalam jumlah yang tidak sedikit. Pernah ada satu kejadian menghebohkan dimana petugas keamanan Arab Saudi berhasil menangkap seorang pengemis dan di dalam tasnya terdapat uang sejumlah $ 19.300 atau setara dengan 220 juta rupiah!


Australia


Setelah kedua negara yang ada di wilayah Asia serta Amerika Serikat, ternyata negara tempat asal hewan Kanguru yakni Australia juga masuk dalam daftar negara dengan pendapatan pengemisnya termasuk yang terkaya di dunia. Negara Australia sendiri punya beberapa tempat yang dikenal sering menjadi target utama para pengemis untuk beraksi. Salah satunya yang terkenal adalah George and Market Sydney CBD yang ada di Sydney. Mayoritas pengemis di Australia berasal dari para gelandangan yang tidak mempunyai rumah atau homeless. Mereka hanya perlu duduk di tempat-tempat yang biasanya mereka jadikan beroperasi selama kurang lebij 16 jam dan kemudian uang dengan mudah akan didapat tangan dan masuk ke kantong mereka masing-masing. Tak main-main, rata-rata pendapatan para pengemis yang ada di Australia mampu mencapau $ 400 dalam satu hari atau sama dengan 3 juta rupiah! Dengan begitu, dalam satu bulan saja mereka bisa mengumpulkan uang puluhan juta rupiah! Uniknya para pengemis Australia serius mengemis seolah untuk mengumpulkan modal atau menabung karena pendapatan mereka biasanya ditabung tiap satu minggu sekali!


Rusia


Siapa bilang jika negara bekas kejayaan komunis ini tak kenal dengan istilah pengemis? Sebaliknya, Rusia merupakan negara dengan jumlah pengemisnya termasuk yang paling kaya di dunia. Mirisnya lagi wilayah yang paling banyak dijadikan sasaran pengemis bersarang adalah ibukota negara tersebut yakni Moskow. Sebagian pengemis memang lebih banyak memilih Moskow untuk dijadikan target beroperasi, dan tempat-tempat yang sering mereka datangi adalah rumah sakit dan juga shelter. Menurut survey, rata-rata pengemis Rusia dulunya adalah berlatar belakang imigran gelap yang gagal memperoleh pekerjaan dan atau orang-orang yang kehilangan pekerjaan itu sendiri. Hal tersebut juga bisa dibuktikan bahwa lebih dari setengah para pengemis tersebut diantaranya adalah orang-orang yang berusia produktif yakni 45 tahun. Jika dihitung pendapatannya, dalam kurun waktu satu hari saja pengemis Rusia mampu menghasilkan uang sejumlah 880 ribu rupiah! Dan jika beruntung atau sedang “laris” dalam waktu satu bulan mereka bisa meraup uang kurang lebih 23 juta rupiah!

Sahabatanehdidunia.com itulah beberapa negara-negara dengan pengemis terkaya di dunia. Meski demikian, melakoni aktivitas mengemis bukanlah perbuatan terpuji apalagi jika sampai dijadikan sebagai bidang pekerjaan atau profesi. Pemerintah Indonesia sendiri hingga saat ini terus berupaya agar jumlah pengemis di negaranya bisa berangsur-angsur berkurang dan bahan tidak ada. Caranya adalah dengan membawa mereka ke dinas sosial untuk mendapatkan bimbingan serta pelatihan ketrampilan agar bisa produktif dan bekerja tanpa meminta-minta.

Sumber referensi:

http://www.tribunnews.com/internasional/2015/01/11/7-negara-yang-memiliki-pengemis-terkaya-di-dunia?page=3