Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Negara Ini Punya Bendera yang Lain Daripada yang Lain

Anehdidunia.com - Setiap negara memiliki benderanya masing-masing. Selain sebagai cara untuk menunjukkan identitasnya, bendera juga menjadi cara bagi masing-masing negara untuk menunjukkan filosofi dan cara pandang negara yang bersangkutan.

Karena di dunia ini ada begitu banyak negara, jumlah bendera kebangsaan yang ada di dunia ini pun jumlahnya juga tak kalah banyak. Dari sekian banyak bendera tersebut, ada sejumlah negara yang benderanya nampak begitu menonjol karena benderanya tidak seperti negara-negara pada umumnya. Berikut ini adalah contoh bendera negara-negara tersebut.

Bendera Paraguay Punya Dua Wajah

Bendera Paraguay via flagsonline.it

Paraguay adalah negara yang terletak di Amerika Selatan. Negara ini wilayahnya diapit oleh Brazil dan Argentina, dua negara terbesar di Amerika Selatan. Paraguay juga terkenal karena bersama dengan Bolivia, Paraguay merupakan negara Amerika Selatan yang tidak memiliki wilayah laut.

Seperti negara-negara lainnya, Paraguay juga memiliki bendera nasionalnya sendiri. Jika dilihat sepintas, bendera Paraguay nampak sebagai bendera yang normal dan tidak berbeda jauh dibandingkan bendera negara-negara pada umumnya.

Bendera Paraguay terdiri dari 3 bidang warna yang tersusun secara mendatar. Ketiga warna tersebut adalah warna merah, putih, dan biru. Kemudian di tengah-tengah bidang yang berwarna putih, terdapat simbol kecil berbentuk lingkaran.

Simbol itulah yang menjadi ciri khas unik bendera Paraguay. Pasalnya bendera Paraguay memiliki 2 versi simbol yang berbeda. Bendera versi depan menampilkan simbol lingkaran dengan bintang di tengah, sementara bendera versi belakang menampilkan simbol lingkaran dengan gambar singa beserta tiang.

Simbol pada bagian depan bendera diambil dari lambang negara Paraguay, sementara simbol versi belakang diambil dari lambang departemen keuangan Paraguay.

Penggunaan dua simbol sekaligus dalam bendera Paraguay dimaksudkan untuk menunjukkan semangat yang dikandung oleh lambang-lambang resmi Paraguay. Lambang negara Paraguay menyimbolkan kebebasan dan kemandirian, sementara lambang departemen keuangan Paraguay menyimbolkan keberanian, perdamaian, serta keadilan.

Taiwan Memiliki Bendera Berbeda untuk Ajang Olah Raga

Taiwan Memiliki Bendera Berbeda untuk Ajang Olah Raga
Taiwan Memiliki Bendera Berbeda untuk Ajang Olah Raga via twitter.com

Taiwan adalah negara pulau yang terletak di sebelah tenggara China. Secara resmi, negara ini menyebut dirinya sendiri dengan nama “Republik China”. Di lain pihak, China selaku negara tetangga Taiwan di sebelah barat memiliki nama resmi “Republik Rakyat China”.

Taiwan merupakan salah satu negara dengan status internasional yang paling rumit. Pasalnya mayoritas negara menganggap Taiwan sebagai bagian dari wilayah China.

Jika sampai ada negara berdaulat yang secara resmi berani mengakui Taiwan sebagai negara sendiri yang terpisah dari China, maka China bakal langsung melakukan pemutusan hubungan dengan negara tersebut.

Supaya negara-negara berdaulat tetap bisa menjalin hubungan dagang dengan Taiwan tanpa menyinggung perasaan China, negara-negara tadi tidak mendirikan kedutaan besar di wilayah Taiwan. Sebagai gantinya, Taiwan dan negara-negara tadi mengoperasikan kantor dagang yang fungsinya serupa dengan kedutaan besar.

Taiwan memiliki bendera resmi berwarna merah dengan simbol matahari putih dan bidang segi empat berwarna biru di pojok kiri benderanya. Namun karena alasan politis, Taiwan tidak bisa menggunakan bendera tersebut saat tampil di ajang olah raga internasional.

Sebagai gantinya, Taiwan menggunakan bendera khusus yang berwarna putih dengan simbol menyerupai mahkota bunga di tengah-tengahnya. Bendera macam ini digunakan oleh Taiwan saat tampil di ajang olah raga internasionalnya. Misalnya dalam ajang Olimpiade dan turnamen sepak bola antar negara.

Taiwan juga tidak menggunakan nama “Taiwan” ataupun “China” saat menyebut diri mereka dalam ajang olah raga internasional. Sebagai gantinya, mereka menggunakan nama “China Taipei” (Chinese Taipei) supaya mereka bisa tampil di ajang internasional tanpa menuai penolakan dari China.

Bendera Swiss dan Vatikan Tidak Berbentuk Persegi Panjang

Bendera Swiss dan Vatikan Tidak Berbentuk Persegi Panjang
Bendera Swiss dan Vatikan Tidak Berbentuk Persegi Panjang via grid.id

Bendera normalnya memiliki bentuk persegi panjang. Namun hal tersebut tidak berlaku untuk Swiss. Pasalnya negara peguungan yang terletak di tengah-tengah Eropa tersebut menggunakan bendera persegi alias segi empat yang keempat sisinya sama panjang.

Bendera Swiss memiliki bentuk persegi berwarna merah dengan simbol palang berwarna putih di tengah-tengahnya. Simbol palang tersebut menyimbolkan Salib karena kebeulan mayoritas penduduk Swiss menganut agama Kristen.

Bendera Swiss tersebut motifnya nampak seperti versi kebalikan dari bendera organisasi Palang Merah. Hal itu sendiri ternyata bukanlah kebetulan semata. Pasalnya Jean Henry Dunant selaku tokoh pendiri organisasi Palang Merah kebetulan memang berasal dari Swiss.

Swiss bukanlah satu-satunya negara yang menggunakan bendera berbentuk persegi. Vatikan atau Tahta Suci yang terletak di Italia juga menggunakan bendera yang berbentuk persegi.

Bendera Vatikan menampilkan warna kuning emas di bidang sisi kiri dan warna putih di bidang sisi kanan. Kemudian di bagian yang berwarna putih, terdapat lambang menyerupai sepasang anak kunci yang saling bersilangan. Lambang tersebut diambil dari lambang negara Vatikan.

Vatikan adalah negara terkecil di dunia yang juga berstatus sebagai pusat umat Katolik dunia. Bendera yang digunakan oleh Vatikan dimaksudkan untuk menyimbolkan hubungan antara urusan spiritual dan urusan duniawi.

Bendera Nepal Tidak Berbentuk Segi Empat

Bendera Nepal Tidak Berbentuk Segi Empat
Bendera Nepal Tidak Berbentuk Segi Empat via tribunnews.com

Nepal adalah negara tanpa wilayah laut yang terletak di antara China dan India. Dibandingkan dengan kedua tetangganya tersebut, Nepal hanyalah negara kecil dengan wilayah yang bergunung-gunung.

Meskipun kecil, Nepal merupakan negara yang cukup terkenal. Khususnya di kalangan pecinta olah raga mendaki. Pasalnya di negara inilah, terdapat Gunung Everest selaku gunung tertinggi di dunia.

Nepal bukan hanya terkenal dengan gunungnya. Negara ini juga terkenal karena memiliki bendera kebangsaan yang lain daripada yang lain. Pasalnya jika bendera negara-negara lainnya memiliki bentuk segi empat, bendera Nepal justru terlihat seperti gabungan dua buah segitiga yang berdempetan.

Bendera Nepal memiliki warna merah dengan tepian bendera yang berwarna biru. Di bagian atas, terdapat simbol menyerupai gabungan matahari dan bulan yang berwarna putih, sementara di bendera bagian bawah terdapat simbol menyerupai matahari berwarna putih.

Simbol yang ada di bagian bawah nampak berukuran lebih besar dibandingkan simbol bagian atas. Kedua simbol tersebut pada awalnya juga dilengkapi dengan wajah manusia. Namun sejak tahun 1962, gambar wajah manusia dihilangkan supaya benderanya nampak lebih modern.

Bukan tanpa alasan mengapa Nepal memiliki bendera yang bentuknya nampak seperti sepasang segitiga. Bendera berbentuk segitiga pada awalnya memang sangat lazim digunakan di wilayah Asia Selatan.

Saat negara-negara tetangga Nepal beramai-ramai mengadopsi bendera berbentuk segi empat, Nepal tetap kukuh pada pendiriannya dan menggunakan bendera berunsur segitiga.

Ada dua bentuk segitiga yang digunakan pada bendera Nepal untuk menyimbolkan dua golongan utama yang memerintah Nepal. Simbol atas menunjukkan keluarga kerajaan Nepal, sementara simbol bawah menunjukkan keluarga Rama yang anggota keluarganya pernah menjadi perdana menteri Nepal.

Dua bendera berbentuk segitiga juga dimaksudkan untuk menyimbolkan hubungan harmonis antara penganut Hindu dan Buddha, dua agama utama yang dianut oleh penduduk Nepal.

Karena bendera Nepal memiliki bentuk yang demikian unik, tidak jarang bendera Nepal menimbulkan kebingungan tersendiri di ajang internasional. Dalam turnamen sepak bola FIFA contohnya, muncul kebingungan mengenai bagaimana cara menampilkan bendera Nepal dalam daftar klasemen yang menampilkan bendera masing-masing negara.

Jika bendera Nepal ditampilkan seperti biasa, maka bendera Nepal akan nampak terlalu kecil karena bendera Nepal tidak sepanjang bendera negara-negara lainnya yang berbentuk segi empat.

Sebagai jalan tengah, bendera Nepal lantas ditampilkan di tengah-tengah bendera segi empat yang berwarna putih.


Sumber :
https://en.wikipedia.org/wiki/Flag_of_Paraguay
https://en.wikipedia.org/wiki/Flag_of_Switzerland
https://en.wikipedia.org/wiki/Flag_of_Vatican_City
https://en.wikipedia.org/wiki/Chinese_Taipei_Olympic_flag
http://deependrac.com.np/nepal-flag-facts-about-flag-of-nepal/
https://www.southasiatime.com/2019/07/17/world-cup-football-2022-asian-qualifiers-draw-nepal-to-face-tough-team/