Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Hal-Hal Aneh Yang Pernah Terjatuh Dari Langit

Hal yang jatuh dari langit sering di konotasikan sebagai hal yang misterius, terlebih jika hal itu bukanlah sesuatu yang searusnya ada di atas langit. Namun kadang hal-hal ini masih saja terjadi karena suatu hal, baik itu hal yang di sengaja maupun hal yang terjadi secara tak sengaja. Hal-hal aneh yang jatuh dari langit ini tak jarang menimbulkan kehebohan atau pun kengerian bagi masyarakat sekitar dimana kejadian itu terjadi. Dalam beberapa kasur terdahulu ada sapi, cacing ikan bahkan tubuh manusia yang pernah secara misterius jatuh dari langit dan menimbulkan kegemparan di masyarakat. dan kali ini anehdidunia.com akan merangkum beberapa temuan baru Hal-Hal Aneh Yang Terjatuh Dari Langit versi anehdidunia.com


Ikan Vampire



Kejadian hal aneh jatuh dari langit yang pertama terjadi pada bulan Juni tahun 2015 yang silam. Kejadian aneh ini tepatnya terjadi di Alaska, ketika secara tiba-tiba puluhan ikan vampir jatuh dari atas langit dan membuat penduduk yang mendiami sebuah kota kecil di Alaska tempat jatuhnya puluhan ikan vampir itu menjadi dilanda ketakutan, akibat puluhan dari ikan yang berjatuhan di kebun, jalan raya dan bahkan tempat parkir dalam keadaan sudah mati ataupun masih hidup. Yang lebih aneh lagi ikan vampir hampir tak pernah di temukan di daerah sekitar dan bahkan tak diperjual belikan di daerah ini.

Ketakutan penduduk  setempat ini cukup masuk akal karena ikan vampir atau nama sebenarnya adalah Ikan Lamprey merupakan spesies ikan yang terkenal sebagai ikan yang mengerikan, wujud ikan ini sebenarnya biasa saja namun jika kita lihat lebih dekat, pada mulut ikan ini terdapat lima baris gigi-gigi tajam yang terlihat layaknya taring yang dimiliki seorang vampir. Guna dari gigi-gigi tajam ini adalah untuk memudahkan Ikan Lamprey untuk menempel secara kuat pada mangsanya dan menghisap dara mereka yang merupakan makanan utama dari ikan yang memiliki julukan Ikan Vampir ini.

Departemen Perikanan Alaska meyakini bahwa jatuhnya puluhan ikan penghisap darah ini, di akibatkan oleh para burung Camar yang sedang membawa ikan ini kesarangya secara tak sengaja menjatuhkan hasil buruanya karena sebuah alasan. Hal ini diperkuat dengan adanya bekas cengkraman kaki burung yang terdapat pada tubuh ikan vampir yang jatuh di daerah itu.

Hummer Milik Angkatan Udara AS.



Hal aneh yang jatuh dari langit berikutnya terjadi pada bulan April 2016 yang lalu. Beberapa mobil Hummer terlihat jatuh dari langit dan menghamtam tanah dengan keras hingga hancur berkeping-keping, kejadian ini terjadi saat Angkatan Udara AS, sedang melakukan latihan bersama di Jerman. Dalam latihan ini angkatan udara AS, mencoba untuk menerjunkan beberapa mobil Hummer dari atas pewata dengan menggunakan parasut. Namun sayangnya beberapa parasut gagal mengembang dan mobil Hummer itu pun menghantam tanah dengan keras dan hancur berkeping-keping.
Kejadian ini sebenarnya bersifat rahasia, tapi sialnya ternyata ada beberapa orang yang secara kebetulan ada di tempat itu dan merekam kejadian yang tergolong memalukan bagi Militer AS ini.
Pihak Militer Amerika mengklaim tak ada anggota mereka yang terluka, dan masih mencari tahu siapa perekam video yang sudah menjadi viral di media sosial ini.

Kura-Kura



Kejadian aneh berikutnya terjadi pada suatu hari di bulan Mei 2016, ketika itu Nicole Bjanes sedang mengemudikan mobilnya dengan kecepatan 75 mil perjam di jalan raya Deltona, Florida. Tiba-tiba saja Seekor Kura-Kura melayang di udara dan menghantam kaca depan milik Nicole. Akibat kejadian tak terduga ini Nicole menderita cidera ringan sedangkan, si reptil bercangkang keras itu berhasil selamat meskipun menghantam kaca dengan keras hingga memantul ke kursi penumpang, dan kemudian mendarat di dasboard, secara ajaib tak menderita cidera apapun. Menurut keterangan polisi setempat, kura-kura malang itu berasal dari mobil yang melaju kencang di depan mobil NIcole. Polisi menduga kalau kura-kura itu terlempar dari mobil atau mungkin sengaja di lempar oleh siempunya mobil. Setelah kejadian itu Nicole melepaskan kura-kura itu di sebuah danau terdekat agar kura-kura malang itu dapat berenang dengan bebas.

Ganja Seberat 14kg



Sebuah keluarga di Nogales, Arizona tiba-tiba di kejutkan dengan suara keras dari arah carport di depan rumah mereka tepat pada tengah malam. Dan saat di periksa suara keras itu berasal dari sebuah benda yang jatuh dari langit tepat di atas atap carport milik keluarga ini dan mendarat pada sebuah kandang anjing kosong yang ada dibawahnya. Belakangan di ketahui jika benda yang di bungkus dengan erat dalam bundelan plastik yang di rekatkan dengan lakban yang tebal itu merupakan ganja seberat 14 kg. Pihak Kepolisian menduga kemungkinan kalau ganja itu berasal dari sebuah pesawat ultrasonik yang melintasi daerah ini. hal ini biasa dilakukan oleh para bandar besar untuk menyelundupkan narkoba ke Amerika. Tapi sepertinya terjadi kesalahan koordinat hingga ganja yang seharusnya di jatuhkan di daerah padang pasir atau gurun di sekitar wilayah itu, tapi justru malah jatuh di wilayah pemukiman warga.

Bola Logam di Vietnam



Pada bulan Januari 2016 yang lalu, penduduk di wilayah Yen Bai, Provinsi Tuyen Quang, Vietnam, di kejutkan oleh suara seperti guntur yang menghantam wilayah di sekitar sungai di daerah itu. Setelah diperiksa ternyata suara keras yang menghatam tanah itu berasal dari tiga buah bola besi. Pemerintah setempat meyakini bahwa bola-bola besi yang jatuh dari langit ini merupakan bagian dari sebuah satelit tua yang sudah lama gagal menenbus atmosfer bumi dan terombang-ambing di atas atmosfer sebelum akhirnya salah ssatu bagianya jatuh ke bumi. Hal ini di dasarkan karena tak di temukan kerusakan yang berarti pada bola-bola logam ini, jadi besar kemungkinan jika bola logam ini berasal dari satelit yang gagal meluncur. Bola logam ini sendiri yang terbesar memiliki berat mencapai 45 kg sedangkan yang terkecil beratnya hanya sekitar 250gram saja.

Sex Toys Yang Dikira Bidadari



Hal aneh yang jatuh dari langit kali ini berasal dari Desa Kalupapi, Kecamatan Bakurun, Sulawesi Tengah. Warga di daerah itu di gegerkan dengan berita ditemukanya seorang bidadari cantik yang jatuh dari langit. Menurut keterangan Rano, nelayan yang menemukan sosok bidadari itu, ketika itu dia tengah melaut tiba-tiba ada benda yang jatuh dari langit dan saat dia mendekatinya ternyata benda itu berupa sesosok gadis yang mengambang di laut dan tengah menagis dalam keadaan telanjang, di sekitar sosok yang katanya bidadari itu hanya di temukan selelai selendang berwarna putih. Dari awal mula isu tentang bidadari yang jatuh dari langit itu mulai berkembang, setelah kejadian itu Rano membawa Bidadari itu dan mendandaninya layaknya gadis lokal lengkap dengan kerudung dan juga kain batik. Penemuan ini sempat membuat warga sekitar wilayah ini gempar sepelum akhirnya Kapolres Banggai Laut  AKBP. Heru mengkonfirmasi bahwa benda yang jatuh dari langit itu merupakan Sex Toys atau boneka sex berbahan dasar silikon.

Referensi :
http://www.oddee.com/item_99698.aspx
http://www.jberita.com/276074/masyarakat-sulawesi-dihebohkan-dengan-penemuan-anak-bidadari-yang-jatuh-dari-langit/