Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Orang-Orang Yang Dipercaya Menjual Jiwanya Untuk Setan

Manusia pada hakikatnya merupakan makhluk sosial yang mana akan selalu saling membutuhkan satu sama lain. Sebagai salah satu makhluk hidup ciptaan Tuhan, manusia pun juga masing-masing diberi anugerah yang tak sama baik dari sisi kelebihan maupun kekurangan. Dan karena kodratnya sebagai manusia jugalah yang seringkali membawa hasrat mereka kepada ketidakpuasan. Dan tak jarang karena ketidakpuasannya tersebut, manusia seringkali menggunakan cara pintas untuk mempermudah jalan menuju keinginannya.

Salah satu contoh “sederhana” adalah ketika ada seseorang yang jatuh cinta namun ternyata harus bertepuk sebelah tangan. Bagi orang-orang yang berpikiran sempit, bukannya menerima keadaan namun justru memilih ke dukun dan meminta jampi-jampi pelet agar sang pujaan berubah takluk. Seperti beberapa orang hebat di bawah ini yang ternyata juga rela menjual jiwanya kepada setan demi sebuah kekuasaan dan impian yang telah lama didambakan. Berikut adalah daftar orang-orang yang dipercaya menjual jiwanya untuk setan versi anehdidunia.com.


Pastur Urbain Grandier



Seorang pastur Katolik di Perancis mencoreng nama baik kepasturan dan agamanya sendiri setelah diketahui melaksanakan praktik sihir dan okultisme. Ia adalah Pastur Urbain Grandier yang semasa hidupnya dikenal sebagai pastur yang sering berkhotbah di gereja Sainte Croix di Loudon yang ada di Roma. Seperti diketahui, pastur Katolik adalah seorang agamawan yang sepanjang hidupnya digunakan untuk mengabdi dan beribadah kepada Tuhan, mengesampingkan kesenangan duniawi dan melayani para jemaatnya. Namun justru sebaliknya yang dilakukan oleh Pastur Urbain Grandier, ia dikenal suka berhubungan intim dengan sejumlah perempuan. Bahkan pada tahun 1632, sekelompok biarawati di gerejanya menduga sering merasa disihir oleh Pastur Urbain Grandier yang berujung pada tindakan senonoh.

Para biarawati tersebut mencurigai pastur tersebut telah dibantu oleh iblis Asmodai untuk memperdaya mereka. Pengakuan biarawati tersebut berbuntut pada laporan yang menyeret Grandier ke meja hijau. Para juri dalam persidangan pun berhasil mengumpulkan bukti-bukti bahwa Grandier memang telah melakukan perjanjian dengan setan dan juga menjual jiwanya demi kesenangan ia sendiri. Salah satu bukti yang terkenal adalah surat atau dokumen yang berisi kontrak Grandier dengan setan dalam bahasa Latin yang dibalik dan anehnya juga terdapat segel setan itu sendiri! Petualangan Grandier berakhir setelah ia dieksekusi human mati dengan cara dibakar diatas tiang. Berikut adalah isi dokumennya:

Kami, Lucifer, Setan muda, Beelzebub, Leviathan, Elimi, dan Astaroth, bersama-sama dengan yang launnya, telah menerima perjanjian dengan Urbain Grandier, yang telah menjadi milik kami. Dan kepada dia, kami berjanji untuk memberikan cinta dari perempuan, bunga perawan, rasa hormat dari raja, kehormatan, nafsu, dan kekuatan.

Dia akan pergi melacur tiga hari yang panjang: korsel akan sayang padanya. Dia menawarkan kita segel darah setahun sekali, di bawah kakinya dia akan menginjak-injak semua yang suci di gereja dan akan menanyakan kami banya pertanyaan; dengan perjanjian ini ia akan hidup dua puluh tahun lamanya di bumi, dan kemudian akan bergabung dengan kami untuk berbuat dosa terhadap Allah.

Terikat di neraka, di dewan setan.

Robert Johnson

Robert Johnson adalah salah satu legenda musisi terkenal yang berasal dari Amerika Serikat. Aliran musik yang ia geluti tak lain adalah musik blues, dan alat musik yang ia mainkan adalah gitar. Melalui dua dunianya inilah pria berkulit hitam ini merintis karirnya sebagai musisi Amerika Serikat hingga pada akhirnya berhasil menjadi idola di usia muda sampai kemudian lahir menjadi seorang legend. Kesuksesannya di usia muda inilah yang membuat beberapa orang berspekulasi bahwa Robert Johnson telah dibantu oleh setan atau iblis untuk mempermulus jalannya menjadi seorang musisi. Sebagian surat kabar dan slentingan dari beberapa orang kala itu menyebutkan bahwa suatu hari Robert Johnson kecil bercita-cita menjadi seorang gitaris terkenal. Lalu entah oleh siapa ia disuruh untuk pergi ke persimpangan jalan dan menemui setan atau iblis yang konon kemudian menyetel gitar milik Robert Johnson.

Tak hanya menyetel gitarnya, setan tersebut juga sepenuhnya memberikan kemampuan Robert untuk lihai dalam memainkan gitar. Kabar tersebut semakin ramai diperbincangkan oleh masyarakat, namun Robert Johnson justru seolah tak peduli dengan hal tersebut. Anehnya lagi Robert Johnson pernah memberikan sebuah “kode” yang mengatakan bahwa ia benar-benar pernah membuat perjanjian dan menjual dirinya kepada setan atau iblis demi melejitkan karirnya. Setelah 6 album berhasil ia buat, Robert Johnson pun kemudian meninggal dunia di usianya yang masih sangat cukup muda yakni 27 tahun. Benarkah kematiannya tersebut disebabkan karena masa limit jiwanya pada setan telah usai?


Niccolo Paganini



Jika Robert Johnson adalah seorang musisi legendaris dari Amerika Serikat yang terkenal akibat kepiawaiannya dalam bermain gitar, berbeda dengan Niccolo Paganini yang namanya dikenal karena hebat dalam memainkan biola. Yup, Niccolo Paganini adalah seorang violist yang lahir di Genoa dimana masa kecilnya diisi dengan berbagai aktivitas bermusik hingga mampu mengubahnya sebagai seorang musisi dan composer paling dikagumi di Italia. Sejak kecil tepatnya di usia 5 tahun, pria ini sudah belajar memainkan mandolin dan yang menakjubkan lagi Niccolo Paganini sudah mampu menciptakan lagu di usianya yang masih sangat kanak-kanak yaitu 7 tahun. Kecintaannya pada dunia musik, memperbesar keberaniannya untuk tampil di depan publik saat usianya menginjak 12 tahun. Sayangnya usia remaja membawanya kedalam lembah hitam, Niccolo Paganini menjadi pemabuk dan mengalami depresi waktu umur 16 tahun. Sempat vakum di dunia musik, 6 tahun kemudian Niccolo Paganini memberanikan diri kembali ke dunia musik dan langsung membuat masyarakat takjub dengan performa permainannya. Salah satu prestasinya yang hingga saat ini susah dicapai oleh kebanyakan violist adalah kemampuannya memainkan 3 oktat pada 4 senar dalam rentangan tangan! Bertahun-tahun pun tidak ada satu violist yang berhasil mengungguli permainannya. Mungkin karena itu jugalah banya masyarakat yang meyakini bahwa Niccolo Paganini mampu sukses karena telah menjual jiwanya dan melakukan kesepakatan bersama setan! Rumor tersebut semakin menguat kala ada beberapa penonton yang mengaku melihat penampakan setan disamping Paganini dan ikut membantu memainkan biola! Begitu kuat kabar tersebut hingga puncaknya pada saat Niccolo Paganini meninggal, jenazahnya ditolak untuk dimakamkan di di kuburan Katolik di Genoa.


Jonathan Moulton



Pada masa-masa Perang Prancis dan Perang Indian, di kelompok pasukan New England terdapat satu orang prajurit yang waktu itu menghebohkan Benua Eropa. Jonathan Moulton namanya, pria yang dulunya bekerja sebagai seorang pembuat cabinet namun beralih profesi mengabdi kepada negara menjadi seorang prajurit perang. Kehidupannya pun sebenarnya normal layaknya orang pada umumnya. Ia menikah dan dikaruniai 11 anak dan kemudian terkenal sebagai konglomerat di New Hampshire. Nah, kekayaannya inilah yang kemudian memancing kasak-kusuk di lingkungan masyarakat. Banyak orang percaya bahwa sumber kekayaan Jonathan Moulton adalah uang “haram” dan diyakini juga bahwa pria ini telah menjual jiwanya ke setan dan ditukar dengan kepingan emas. Kala itu masyarakat New Hampshire percaya bahwa bentuk perjanjian yang dilakukan oleh Jonathan Moulton dengan setan adalah sepatu boot miliknya akan diisi kepingan emas hingga penuh dengan jaminan jiwanya sendiri. Namun Moulton yang serakah berbuat curang, alas sepatu boot miliknya dilubangi dan tembus ke tanah untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Tak lama berselang, setan pun menyadari ada sesuatu yang salah dan begitu ketahuan setan pun melancarkan aksi balas dendam. Pada tahun 1769 rumah milik jenderal ini hancur dan habis dilalap api. Kepercayaan masyarakat mengenai Moulton yang menjual jiwanya kepada setan makin menguat tatkala Moulton meninggal, jasadnya menghilang dari peti mati dan justru diganti dengan kotak yang berisikan kepingan emas dan dicap dengan gambar setan! Hingga saat ini kuburan atau peti mati Moulton tidak pernah diketahui lokasinya karena juga tidak diberi nisan.


Dr. Johann Georg Faust



Dukun, peramal, paranormal, penyihir adalah beberapa orang yang aktivitasnya dikenal sangat kental dengan okultisme. Tak terkecuali juga dengan Johann Georg Faust yang merupakan peramal serta penyihir dari Jerman. Pria ini dikenal sangat gemar dengan hal-hal yang berbau okultisme, apalagi jika berhubungan dengan sesuatu yang dapat menguntungkan bagi dirinya sendiri. Johan Georg Faust adalah orang yang tidak pernah puas dengan kehidupannya, segala hal yang berbau kesenangan, kepuasan dan kekuasaan adalah hasrat yang harus terpenuhi. Apapun akan dilakukan demi mencapai kesenangan tersebut meski harus dengan jalan pintas yakni perjanjian dengan setan! Tak tanggung-tanggung, konon Johann Georg Faust melakukan kesepakatan dengan setan selama 24 tahun! Selama 24 tahun perjanjian itu berjalan, ia menukarkan kesenangan pintasnya tersebut dengan mempersembahkan jiwanya sendiri kepada setan! Selama kurang lebih 16 tahun perjanjian antara Faust dengan setan tersebut dilakukan, Faust pun mulai menyadari kekeliruannya hingga membawanya pada titik penyesalan dan ia memutuskan untuk membatalkan perjanjian tersebut. Dan mudah ditebak juga, seketika setelah Faust memutuskan perjanjian tersebut pun ia “dibunuh” oleh setan sebagai akibat ia menjual jiwanya sendiri tersebut. Tamatlah riwayat seorang Dr. Johann Georg Faust, kisahnya ini juga ditulis dalam judul The Tragical History of Doctor Faustus.

Sahabatanehdidunia.com itulah lima orang yang dipercaya menjual jiwanya kepada setan sebagai bentuk jaminan perjanjiannya kepada setan pula. Diantara kelima orang diatas, dapat disimpulkan bahwa kesenangan duniawi lah yang membuat mereka rela melakukan tindakan bodoh dan mengorbankan keselamatan jiwanya sendiri. Hingga saat ini praktik okultisme seperti perjanjian dengan setan, menjual jiwa kepada setan bahkan pengabdian kepada setan diyakini masih banyak dilakukan oleh beberapa masyarakat dari berbagai belahan negara.

Sumber referensi:
http://www.tentik.com/10-orang-yang-diyakini-telah-menjual-jiwanya-ke-setan/