Bikin Mual Masakan Tradisional Paling Aneh dan Menjijikan
Setiap daerah memiliki masakan tradisional khasnya masing-masing. Namun tidak sedikit dari masakan khas tersebut terlihat aneh dan bahkan menjijikan bagi masyarakai dari daerah lain sebagai akibat dari metode penyajiannya yang tidak lazim. Berikut ini adalah contoh dari makanan-makanan macam itu.
Telur Bitan
Sahabat anehdidunia.com biasanya kita cukup merebus atau menggoreng telur ayam bila ingin menikmatinya, century egg tidak demikian. Sesuai namanya, yang berarti telur ratusan tahun, kita membutuhkan waktu yang lama untuk memproses si telur. Jika biasanya telur asin hanya diproses sekitar 10 hari, untuk century egg kita membutuhkan waktu sekitar 7 minggu sampai 5 bulan.
Menurut cerita, century egg ini memang sudah ada sejak zaman sebelum Dinasty Ming atau sudah lebih dari 500 tahun. Sajian ini pertama kali ditemukan oleh seorang warga Hunan. Kala itu dia menemukan telur bebek sisa dalam sebuah genangan air kolam berlumpur. Meski telurnya nampak sudah lama terendam dan tak lagi menarik, namun dia tetap mencoba membuka cangkangnya dan melahap telur tersebut. Dan tanpa disadari ternyata rasanya sangat enak bila dibanding telur biasa. Sejak itulah kemudian warga mencoba membuatnya sendiri.
Telur yang digunakan untuk membuat century egg ini biasanya adalah telur bebek maupun telur burung puyuh, namun sah-sah saja jika kita ingin membuatnya dengan menggunakan telur ayam. Adapun bahan yang diperlukan untuk menciptakan century egg yang lezat adalah tanah liat, abu kayu bakar, kapur, sekam padi, dan terkadang juga menggunakan teh hitam.
Awalnya campurkanlah bahan-bahan seperti tanah liat, abu, dan kapur beserta sedikit air untuk membuatnya kental. Setelah itu simpan adonan ini dalam waktu semalam sebelum keesokan harinya menjadi tempat peletakan telur. Setelah itu baru diamkan telur di dalam adonan tadi dalam jangka waktu tertentu sebelum nantinya dibalut dengan sekam padi.
Karena telur ini merupakan hasil pengawetan, siap-siap saja dengan bau menyengat yang dikeluarkan. Banyak orang yang enggan mencoba telur ini lantaran baunya yang tidak enak serta warnanya yang sama sekali tak menggugah selera. Menurut masyarakat, century egg ini mengeluarkan bau seperti halnya amonia. Century egg yang berhasil umumnya berubah warna menjadi hitam untuk bagian putih telur dan memiliki tekstur layaknya sebuah jeli.
Sedangkan bagian kuning telur juga akan berubah warna lebih gelap dengan pinggiran berubah cokelat. Tekstur telur ini juga disebut-sebut sangat berbeda, karena untuk bagian kuning telurnya saja akan terasa creamy seakan kita sedang melahap keju. Bagian putih telurnya juga tak hanya berbentuk seperti jeli tapi juga bertekstur kenyal. Banyak orang yang lebih suka menyantapnya dengan bubur agar bau tidak enaknya bisa tersamarkan. Bahkan saking baunya, banyak yang menyebut makanan ini dengan nama telur kencing kuda.
Casu Marzu
Keju normalnya merupakan makanan yang digemari oleh banyak orang. Namun penduduk Pulau Sardinia – suatu pulau yang terletak di sebelah barat Italia – memiliki hidangan keju yang justru bakal membuat anda merasa mual. Casu marzu adalah nama dari keju tersebut. Lantas, apa yang membuat keju ini berbeda dibandingkan keju pada umumnya?
Casu marzu secara harfiah berarti “keju basi”. Dan memang begitulah keadaan keju tersebut. Namun hal menjijikan terkait casu marzu masih belum berhenti sampai di sana. Casu marzu juga dipenuhi dengan belatung alias larva lalat yang masih berada dalam kondisi hidup. Oleh karena itulah, casu marzu juga dikenal sebagai keju belatung.
Proses pembuatan casu marzu pada dasarnya tidak berbeda dengan keju besar biasa. Namun khusus untuk casu marzu, bagian permukaannya sengaja dibuat retak atau berlubang supaya lalat keju lebih mudah untuk masuk dan bertelur di dalam keju. Jumlah telur yang dikeluarkan oleh lalat di dalam keju bisa mencapai ratusan butir. Begitu semuanya menetas, bisa dibayangkan bagaimana keju ini kemudian dipenuhi oleh belatung.
Selama memakan keju dari dalam, belatung-belatung tersebut mengeluarkan enzim pencernaan serta kotoran. Saat keduanya bercampur dengan daging keju, terciptalah casu marzu dengan teksturnya yang khas. Lengket, liat, dan penuh dengan belatung yang menggeliat-geliat.
Jika hal tersebut masih belum cukup membuat anda merasa geli, belatung pada keju ini juga memiliki kebiasaan untuk melompat saat keju tempatnya bersarang hendak dimakan oleh manusia. Oleh karena itulah, jika anda berminat untuk memakan keju ini, anda disarankan mengenakan kacamata pelindung.
Karena keju ini mengandung resiko kesehatan yang tinggi jika dimakan oleh manusia, Uni Eropa sempat menetapkan casu marzu sebagai makanan yang dilarang. Namun sekarang, larangan tersebut sudah dicabut karena casu marzu digolongkan sebagai makanan tradisional sehingga tidak perlu mematuhi standar kebersihan makanan Uni Eropa.
Bagi suku Inuit yang tinggal di Pulau Greenland, liburan berarti waktunya membuat kiviak. Kiviak adalah makanan khas Greenland yang juga dikenal sebagai salah satu makanan paling menjijikan di dunia bagi mereka yang tidak terbiasa. Lantas, apa yang membuat kiviak bisa menyandang reputasi demikian?
Untuk membuat kiviak, mula-mula penduduk Greenland akan menangkap anjing laut yang berukuran besar. Sesudah itu, anjing laut tersebut akan dikeluarkan isi perutnya. Tubuh anjing laut tersebut kemudian akan diisi dengan ratusan ekor bangkai burung auk, sejenis burung laut yang mirip penguin tetapi bisa terbang.
Setelah tubuh anjing laut diisi dengan bangkai burung auk, tubuh anjing laut tadi kemudian dijahit dan diminyaki supaya tidak bisa dimasuki oleh serangga. Sebuah lubang kemudian digali supaya anjing laut tadi bisa dimasukkan ke dalamnya. Jika sudah, lubang tersebut kemudian akan ditutup dengan timbunan batu.
Pembuatan kiviak dilakukan beberapa bulan sebelum Natal tiba. Saat Natal sudah dekat, lubang berisi anjing laut tadi akan digali dan anjing lautnya dikeluarkan. Anjing laut dan burung auk yang sudah mengalami fermentasi ini sekarang sudah bisa disantap.
Karena sudah mengalami fermentasi dalam tanah selama berbulan-bulan, tulang burung auk sudah berada dalam kondisi lunak dan bisa dimakan. Bagian ususnya yang sudah berada dalam kondisi meleleh bisa diseruput layaknya jus atau dinikmati layaknya saus.
Kendati terlihat menjijikan, kiviak sendiri tercipta atas dasar kepraktisan. Karena lokasinya yang dekat dengan Kutub Utara, Greenland memiliki iklim yang ekstrim dan berbahaya saat musim dingin tiba. Terpaan salju dan lapisan es yang berubah-ubah menyebabkan aktivitas berburu tidak bisa dilakukan pada musim dingin.
Kiviak pun kemudian muncul sebagai jawaban atas kondisi tersebut. Karena kiviak memiliki porsi yang besar dan cukup untuk dikonsumsi oleh satu keluarga, kiviak pun menjadi solusi di kala penduduk Greenland ingin menggelar jamuan saat musim dingin masih berlangsung.
Telur adalah menu yang bisa dijumpai di hampir setiap peradaban. Berkat kandungan proteinnya yang tinggi dan kemudahannya untuk diolah menjadi aneka hidangan, telur pun banyak dikonsumsi oleh penduduk di berbagai belahan dunia.
Hal tersebut juga berlaku untuk penduduk kota Dongyang, Cina. Namun tidak seperti penduduk di daerah lain, mereka mencampurkan hidangan telurnya dengan... air kencing. Air kencing yang digunakan bukanlah sembarang air kencing, melainkan harus berasal dari laki-laki yang belum menikah, termasuk anak-anak.
Saat musim semi tiba, botol-botol akan ditempatkan di sekolah-sekolah supaya para siswa bisa kencing ke dalamnya. Jika air kencing sudah terkumpul, barulah proses pembuatan hidangan telurnya dimulai. Telur-telur yang hendak dimasak akan ditempatkan dalam panci besar dan kemudian direbus memakai air kencing.
Jika telurnya sudah matang, telur tersebut akan dikupas dan kemudian direbus kembali dalam air kencing. Proses pembuatan telur rebus memakai air kencing ini bisa memakan waktu seharian penuh. Telur-telur ini juga dijual di mana harganya bisa 2 kali lipat lebih mahal dibandingkan telur ayam biasa.
Praktik membuat telur yang direbus memakai air kencing laki-laki sudah berlangsung sejak ribuan tahun yang lalu. Menurut kepercayaan warga setempat, memakan telur yang direbus memakai air kencing bisa membantu menjaga kesehatan dan mencegah datangnya penyakit-penyakit berbahaya semisal stroke.
Sumber :
https://listverse.com/2017/11/06/10-disgusting-delicacies-from-around-the-world/