Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Misteri Hantu Pelempar Batu di Perumahan Birmingham

Setiap daerah memiliki kisahnya masing-masing mengenai peristiwa misterius yang konon dilakukan oleh makhluk halus. Contohnya ketika ada benda-benda yang terlihat bergerak sendiri kendati nampaknya tidak ada orang yang menyentuh benda tersebut. Di negara-negara Barat semisal di Inggris atau AS, mereka memiliki istilah poltergeist untuk menyebut makhluk halus yang tidak terlihat.

Fenomena hantu atau poltergeist lazimnya hanya terjadi di tempat yang sepi atau hanya terbatas di dalam satu bangunan tertentu. Namun berbeda halnya dengan fenomena poltergeist yang pernah terjadi di Inggris ini. Pasalnya yang menjadi korban adalah beberapa rumah sekaligus yang masih ada penghuni manusianya. Saking misteriusnya, fenomena ini sempat menarik perhatian polisi dan media-media mainstream.

Kasus ganjil ini terjadi di Thornton Road, kota Birmingham, Inggris. Pada awalnya penduduk yang mendiami kompleks tersebut bisa tinggal tanpa adanya gangguan, namun semuanya berubah sejak tahun 1981. Pada awalnya, penduduk di kawasan tersebut mengaku kerap mendengar suara batu yang mengenai jendela, atap, dan pintu rumahnya pada malam hari.

Karena mengira kalau hal tersebut terjadi akibat orang jahil yang melempari rumahnya, penghuni rumah yang mendengar suara timpukan batu spontan langsung menengok keluar rumah untuk melihat siapa pelakunya. Namun begitu ia melihat keluar, ia tidak menemukan siapa-siapa di sana.

Waktu berlalu, apa yang semula nampaknya tidak lebih sebagai ulah orang iseng kemudian berubah menjadi kian mencekam. Batu-batu yang dilemparkan semakin lama menjadi semakin kencang. Atap dan jendela rumah korban sampai pecah akibat terkena lemparan batu, namun lagi-lagi mereka tidak berhasil memergoki pelakunya.

Saat sang penghuni rumah menceritakan keluh kesahnya tersebut kepada tetangganya, ia akhirnya sadar kalau rumahnya bukanlah satu-satunya rumah yang menjadi korban pelemparan misterius. Setidaknya ada 5 keluarga berbeda di kompleks tersebut yang rumahnya juga menjadi korban insiden pelemparan batu.

Melakukan Patroli dan Memasang Penghalang
Misteri Hantu Pelempar Batu di Perumahan Birmingham
Misteri Hantu Pelempar Batu di Perumahan Birmingham via birminghammail.co.uk
Para keluarga tersebut kemudian berbagi tugas dan melakukan patroli secara bergantian untuk memergoki pelaku pelemparan. Namun hasilnya nihil. Mereka tetap tidak berhasil menangkap pelaku dan batu-batu masih saja beterbangan menghantam rumah mereka pada malam hari. Seolah-olah batu tersebut muncul begitu saja secara ajaib dan kemudian terbang menghantam rumah mereka.

Semakin lama, insiden ini menjadi semakin parah. Dalam beberapa kesempatan, jumlah batu yang mengenai rumah mereka menjadi begitu banyak, sampai-sampai terdengar seperti hujan batu yang berlangsung hingga berjam-jam lamanya. Saat hujan batunya sudah selesai, rumah mereka sudah penuh dengan pecahan kaca dan bongkahan batu dalam berbagai ukuran.

Hal lain yang membingungkan penghuni rumah adalah pelaku pelemparan ini nampaknya juga amat terampil dan memiliki akurasi tinggi. Dalam sejumlah kasus, saat penghuni rumah sedang berada di dalam dan jendela rumahnya sedang terbuka, mendadak ada batu yang datang dari arah jendela dan mengenai dirinya. Kemudian saat korban berpindah tempat, ia kembali terkena hantaman batu yang datang dari arah lain.

Karena pelaku insiden misterius ini tidak kunjung tertangkap, korban kemudian beralih ke tindakan pencegahan dengan memasang pagar penghalang di sekeliling rumah. Namun insiden pelemparan batu ini masih saja berlanjut, di mana rumah-rumah yang paling sering menjadi sasaran pelemparan adalah rumah yang bernomor 32, 34, dan 36.

Korban juga memasang benang di halaman rumahnya untuk mencari tahu apakah benangnya putus saat pelaku datang dan menjalankan aksinya. Anehnya, benang tersebut nampak berada dalam kondisi utuh dan tak tersentuh. Jika pelakunya adalah manusia, maka pelakunya adalah orang yang sangat cermat dan lincah.

Dampak dari rentetan peristiwa misterius ini sudah dapat ditebak. Korban kerap mengalami cedera akibat terkena hantaman batu. Para korban juga mengalami stress dan kurang tidur. Jika batu yang mengenai rumah mereka sampai menimbulkan kerusakan, korban harus mengeluarkan uang yang tidak sedikit untuk memperbaiki bagian rumah yang rusak.

Misteri yang Juga Membingungkan Polisi
polisi memasang kamera dan pelacak infra merah
ilustrasi polisi memasang kamera dan pelacak infra merah via velleynewslive.com
Sudah satu minggu berlalu dan insiden pelemparan misterius ini tidak menunjukkan tanda-tanda akan berhenti. Para korban yang frustrasi kemudian memutuskan untuk menghubungi polisi dan meminta bantuan mereka.

Polisi yang tiba di lokasi kemudian melakukan aneka tindakan untuk menangkap pelaku atau setidaknya mencegahnya beraksi kembali. Mulai dari menempatkan petugas di halaman rumah serta di antara kerimbunan pohon, melakukan patroli 24 jam di sekitar lokasi, hingga memasang kamera dan pelacak infra merah.

Anehnya, rumah-rumah korban masih saja menjadi sasaran pelemparan batu. Petugas yang ada di lokasi tidak bisa memastikan dari manakah batu-batu tersebut datang. Sementara kamera dan alat pelacak yang dipasang di sekitar lokasi juga tidak menunjukkan informasi berarti mengenai siapa dan bagaimana pelaku melakukan aksinya.

Namun keanehan dari kasus ini masih belum berhenti sampai di sana. Saat batu-batunya diperiksa, polisi tidak menemukan jejak sidik jari pada batunya. Beberapa batu yang ditemukan oleh polisi juga nampak memiliki permukaan yang halus dan bersih. Seolah-olah pelaku sengaja menghaluskannya terlebih dahulu sebelum melemparkannya.

Aneka kejanggalan yang ditemukan pada kasus ini tak pelak membuat polisi mulai dilanda kebingungan. Bahkan kepala inspektur Len Turley juga mengaku heran akan kasus pelemparan batu ini.

“Kami sudah menghabiskan waktu hingga 1.000 jam lebih untuk menangani kasus ini. Kami sudah menggunakan metode pendekatan dan tenaga manusia seperti yang biasa kami gunakan saat mencari buronan pembunuh kelas kakap. Kami tidak menganggap kasus in sebagai main-main... Kami tidak tahu kenapa kasusnya bisa berlangsung sedemikian lama,” kata Len.


Ulah Manusia, atau Hantu?
Poltergeist Thornton Road
Poltergeist Thornton Road via ghostsinbirmingham.blogspot.com
Satu tahun berlalu, insiden pelemparan batu ini masih saja berlanjut. Bahkan kini insiden tersebut sudah mulai merenggut korban jiwa. Salah seorang penghuni rumah yang bernama Geoffrey Sidebotham menyalahkan insiden pelemparan ini sebagai penyebab ibunya meninggal dunia pada tahun 1982.

“Saya masih merasa kesal. Peristiwa tersebut benar-benar menjadi mimpi buruk dan menyebabkan ibu saya meninggal lebih cepat,” kata Geoffrey yang merasa yakin kalau insiden ini menyebabkan ibunya merasa begitu tertekan hingga akhirnya meninggal. Ibu Geoffrey saat itu menderita radang sendi dan gangguan pernapasan.

Kasus ini pada akhirnya menarik perhatian khalayak ramai setelah diliput oleh media massa yang menjuluki insiden ini sebagai “Poltergeist Birmingham” atau “Poltergeist Thornton Road”. 

Spekulasi kalau insiden pelemparan ini dilakukan oleh makhluk halus pun mulai bermunculan. Salah satu korban yang bernama Gwenneth Donnelly bahkan sampai tidur dengan Injil di bawah bantalnya setiap malam. Ia juga sempat menghubungi seorang pendeta supaya datang ke rumahnya. 

Polisi sendiri mencoba menepis isu kalau insiden pelemparan ini dilakukan oleh makhluk halus. Mereka malah menduga kalau insiden ini dilakukan oleh manusia dengan memakai ketapel raksasa yang bisa melontarkan batu hingga sejauh lebih dari 180 meter.

Namun penjelasan polisi ini tetap tidak bisa menjelaskan kenapa dalam beberapa kasus, batunya bisa mengenai korban yang sedang berada di dalam rumah secara akurat. Polisi juga tidak bisa menjelaskan apa kira-kira motif pelaku melakukan tindakan seaneh ini.

Jika insiden pelemparan ini muncul secara tiba-tiba, maka insiden ini juga menghilang dengan cara yang tak kalah misterius. Saat polisi masih belum berhasil menemukan jawaban atas kasus ini, tiba-tiba saja rumah-rumah di Thornton Road yang selama ini menjadi korban pelemparan batu tidak lagi mengalami insiden tersebut. Hingga sekarang, kasus Poltergeist Birmingham ini menjadi salah satu misteri paling membingungkan dalam sejarah modern Inggris.

Sumber :
https://mysteriousuniverse.org/2019/12/the-mysterious-case-of-the-birmingham-poltergeist/
https://www.birminghammail.co.uk/news/local-news/the-birmingham-poltergeist-case-30-years-178411