Legenda Makhluk Halus Yang Suka Bersetubuh Dengan Manusia
Selama ini kita mungkin sudah banyak mendengar tentang kasus orang yang merasa bahwa dirinya telah di setubuhi oleh makhluk halus. Salah satu kasus yang cukup heboh terjadi pada tahun 2012 yang lalu ketika penyanyi R&B Kesha mengakui bahwa dirinya pernah bersetubuh dengan makhluk halus. Kasus seperti ini selalu menimbulkan kontradiksi dalam masyarakat ada yang menganggap ini hanyalah upaya mencari sensasi namun tak sedikit pula yang mempercayai cerita semacam ini.
Hal yang tak lazim ini jika di pandang dari segi Ilmiah biasa di sebut dengan gangguan seksual yang di sebut Parafilia. Sebuah gangguan sexual yang membuat orang menggunakan hal yang tak lazim sebagai pelampiasan sexnya. Dan salah satu cabang dari Parafilia ini adalah Spektrofilia, yang merupakan kelainan sexual dimana seseorang lebih menyukai hantu sebagai pemuas nafsu sexualnnya. Namun meskipun sudah terdapat kajian ilmiah tentang fenomena ini, namun sedak dulu dalam masyarakat sudah berkembang berbagai macam mitos tentang makhluk halus yang suka melakukan hubungan badan dengan manusia, dan berikut ini adalah, Legenda Makhluk Halus Yang Suka Bersetubuh Dengan Manusia, versi anehdidunia.com
Trauco Dan La Fiura
Trauco Dan La Fiura merupakan sebuah legenda makhluk mistis yang berasal dari sebuah pulai kecil bernama Chilo yang ada pada wilayah selatan negara Chile. Trauco digambarkan sebagai sesosok mahkluk cebol yang buruk rupa dan mengenakan pakaian compang-camping serta menggunakan topi yang terbuat dari rajutan jerami. Meskipun digambarkan sebagai makhluk yang buruk rupa, Trauco ini konon memiliki kekuatan magis yang luar biasa. Menurut cerita yang beredar mahkluk ini mampu menaklukan semua wanita yang terkena tatapan matanya, hingga menuruti segala kemauaan Trauco termasuk untuk bersetubuh. Kabar lain yang beredar juga mengatakan kalau Trauco dapat membuat seorang wanita hamil hanya dengan tatapan magisnya.
Sedangkan La Fiura merupakan Istri dari Trauco yang secara penampilan fisik dan rupa hampir serupa dengan Trauco. Sama halnya dengan sang suami La Fiura juga memiliki kekuatan magis. Namun kekuatan magis dari la Fiura sedikit agak berbeda dengan Trauco yang mampu menakukan korbanya. Kemampuan magis La Fiura lebih tepat jika di sebut sebagai sebuah kutukan, karena barang siapa yang menolak untuk bersetubuh denganya konon akan menjadi sakit, sedangkan jika mau bersetubuh dengan La Fiura maka pria tersebut akan menjadi gila setelahnya.
Sedangkan La Fiura merupakan Istri dari Trauco yang secara penampilan fisik dan rupa hampir serupa dengan Trauco. Sama halnya dengan sang suami La Fiura juga memiliki kekuatan magis. Namun kekuatan magis dari la Fiura sedikit agak berbeda dengan Trauco yang mampu menakukan korbanya. Kemampuan magis La Fiura lebih tepat jika di sebut sebagai sebuah kutukan, karena barang siapa yang menolak untuk bersetubuh denganya konon akan menjadi sakit, sedangkan jika mau bersetubuh dengan La Fiura maka pria tersebut akan menjadi gila setelahnya.
Encantado
Legenda berikutnya berasal dari negara Brazil, tepatnya pada sebuah tempat bernama Amazon Basin yang ada di kedalaman hutan hujan yang ada di sana. Tempat ini memiliki beberapa sungai dan salah satunya bernama Sungai Boto. Di sungai ini konon terdapat sesosok makhluk halus berwujud lumba-lumba putih yang mampu merubah wujudnya menjadi seorang pria tampan dan ramah yang di kenal dengan sebutan Encantado atau Encante. Makhluk ini juga memiliki kemampuan untuk bermain musik yang dia gunakan untuk memikat wanita agar mau bersetubuh denganya. Makhluk halus ini sering muncul di malam dengan wujud manusia dan memakai topi untuk menutupi wajahnya. Dan ketika sudah ada wanita yang terpikat olehnya, makhluk ini akan mengajak wanita tersebut ke sungai untuk kemudian dia hamili.
Liderc
Liderc merupakan makhluk mitologi yang terkenal di Hungaria dan beberapa wilayah di sekirarnya. Makhluk ini konon lahir dari sebuah telur yang di hasilkan oleh seekor ayam betina berwarna hitam, dan suka bersembunyi di dalam saku baju ataupun celana dari manusia. Menurut legenda makhluk ini akan menunggu hingga mangsanya lengah lalu kemudian memperkosanya, selain itu makhluk ini juga akan membuat tempat yang Ia datangi menjadi sangat amat kotor. Akibat mitos yang beredar ini, anak-anak yang ada di Hungaria memiliki kebiasaan unik untuk memecahkan setiap telur yang keluar dadri ayam berwarna hitam. Selain di kenal dengan nama Liderc, makhluk halus ini juga di kenal dengan beberapa nam lain yaitu, Ludverc, Lucvir dan juga Ordog.
Succubus dan Incubus
Succubus dan Incubus merupakan sosok makhluk halus yang dipercaya sebagai refleksi yang melambangkan dosa umat manusia yang berhubungan kesenangan duniawi. Sosok Succubus di gambarkan sebagai seorang wanita berwajah cantik yang memiliki tubuh seksi. Dan dengan daya tariknya ini dia akan memancing pria untuk bersetubuh denganya. Ketika melakukan hubungan badan inilah, Succubus akan menghisap energi kehidupan dari mangsanya secara perlahan hingga orang tersebut mati. Lain halnya dengan Succubus yang di gambarkan sebagai wanita cantik. Incubus adalah sisi lain dari refleksi dosa ini tapi dalam wujud laki-laki tampan yang akan menggoda wanita. Kekuatan magis dari Incubus juga sedikit berbeda dari Succubus, Incubus tak hanya akan mengambil intisari dari energi manusia, tapi makhluk halus ini juga akan menanamkan benihnya pada wanita yang Ia setubuhi.
Dan apabila wanita tersebut hamil maka janin yang ada dalan rahim tersebut adalah anak Incubus. Konon katanya anak dari benih Incubus ini saat dilahirkan tidak memiliki denyut nadi maupun bernafas. Namun ketika telah berusia 7 tahun, anak ini akan menjadi manusia normal yang memiliki tingkat intellegent yang tinggi. Dan konon kabarnya salah satu anak Incubus adalah penyihir Merlin. Mitos tentang Incubus pertama kali muncul pada era berdirinya kerajaan Mesopotamia.
Popobawa
Popobawa merupakan sebuah kata yang diambil dari bahasa Swahili, yang memiliki arti kurang lebih makhluk dengan sayap kelelawar. Dan sesuai namanya makhluk ini konon katanya memang memiliki tubuh seperti kelelawar dengan kepala layaknya manusia dan hanya memiliki satu mata namum memiliki alat kelamin pria yang sangat besar. Saat beraksi Popobawa biasanya akan menyamar sebagai hewan atau manusia sebelum akhirnya melakukan kegiatan favoritnya. Berbeda dengan makhluk halus lainya dalam daftar ini Popobawa tak membeda-bedakan antara wanita, pria maupun anak-anak semuanya akan dia setubuhi jika ada kesempatan. Mitos tentang Popobawa sendiri pertama kali muncul pada tahun 1965 di pulau Pemba dan masih di percaya hingga saat ini.
Orang Minyak
Pada tahun 1960 negara tetanga kita Malaysia sempat di hebohkan dengan banyaknya kasus pemerkosaan miterius yang terjadi di beberapa tempat. Konon kabarnya pelaku dari semua tindakan asusila ini merupakan sesosok makhluk yang mirip dengan seorang pria telanjang yang seluruh badanya di lumuri dengan minyak. Karena wujudnya yang dilumuri dengan minyak ini pulalah makhluk misterius ini kemudian di kenal dengan nama Orang Minyak. Akibat kepanikan yang disebabkan oleh isu ini, banyak wanita muda di Malaysia pada masa itu menggunakan pakaian yang bau dan berkeringat agar Orang Minyak mengira mereka sebagai seorang pria. Diantara kepanikan yang melanda masyarakat kala itu, beredar pula spekulasi kalau Orang Minyak sebenarnya hanyalah kriminal biasa yang melumuri sekujur tubuhnya dengan miyak agar susah di tangkap dan juga sebagai kamuflase di kala malam hari. Kabar lain yang berhembus juga menyatakan kalau Orang Minyak hanya bisa dilihat oleh gadis yang masih perawan.
Referensi :
http://www.merdeka.com/teknologi/9-makhluk-gaib-yang-suka-berhubungan-seks-dengan-manusia.html
http://farobi007.blogspot.co.id/2015/02/7-mahluk-gaib-yang-suka-berhubungan-sex.html